Jakarta - Hebat, Sebanyak delapan peserta dampingan (mentee) Lensa Indonesia berhasil lulus sebagai awardee LPDP Batch satu. Sebelumnya, mereka mengikuti pendampingan intens melalui Mock Up Interview dan diumumkan lulus LPDP pada 11 Juni 2024 melalui masing-masing akun.
Mock Up Interview adalah salah satu program Lensa Indonesia yang dikhususkan untuk mendampingi dan membina para pendaftar beasiswa LPDP, BPI dan BU. Pendampingan itu berjalan sejak April hingga peserta dinyatakan lulus.
"Pada dasarnya Lensa hadir untuk memberi informasi terkait beasiswa dan memberi dampingan kepada siapa saja yang ingin melanjutkan studi. Harapannya dengan informasi dan dampingan yang kami berikan bermanfaat bagi teman-teman yang membutuhkan," kata Direktur Lensa Indonesia, Muh Amin Rais Natsir kepada Maritim.news, Jumat (11/6/2024).
Amin menjelaskan pendampingan di Mock Up Interview berfokus pada hal-hal teknis dalam tahapan pendaftaran beasiswa. Selain itu, ia dan tim-nya juga berbagi informasi seputar tips dan pengalaman yang telah mereka lalui.
"Sejauh ini, sudah banyak sharing informasi yang telah kami lakukan, semua kita sasar, mulai dari LPDP, BPI, maupun BU. Kami berkomitmen untuk membuka ruang dan kesempatan bagi siapa saja yang bercita-cita lanjut perguruan tinggi dengan beasiswa-beasiswa yang tersedia," ungkap dia.
Awardee LPDP ini mengaku telah mendampingi 25 orang untuk pendaftaran LPDP batch 1. Hasilnya, kata Amin, delapan orang diantaranya dinyatakan lulus.
"LPDP batch 1 ini kami mendampingi 25 orang, alhamdulillah berhasil tembus 8 orang," tambah dia.
Atas capaian itu, Amin mengaku jika Lensa Indonesia akan melaksanakan pendampingan lebih intens. Ia berharap kehadiran Lensa Indonesia menjadi wadah bagi siapa saja yang ingin berproses, termasuk melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi.
"Kedepan, pendampingan ini akan kami lakukan secara rutin, tidak hanya fokus pada beasiswa LPDP namun beasiswa BPI (Beasiswa Pendidikan Indonesia) dan BU (Beasiswa Unggulan) juga akan segera kami buka proses pendampingan. Kami ingin Lensa ini menjadi wadah kepada teman-teman untuk bertukar informasi, pendampingan dan berkolaborasi. Tujuan kami adalah melahirkan generasi unggul, salah satu caranya adalah mencetak awardee beasiswa yang ada dalam negeri," tandas dia.
Terpisah, salah satu mentee Mock Up Interview Lensa Indonesia yang lulus LPDP Batch 1 bernama Jusmawati mengaku sangat terbantu. Ia menyebut mentor program itu membuka layanan konsultasi tanpa batasan waktu.
"Sangat berkesan, terutama para mentor yang selalu siap dihubungi kapan saja. Banyak tips, masukan, dan motivasi yang sangat membangun. Terima kasih banyak, semoga kedepannya Lensa selalu hadir memberi ruang bagi para pejuang beasiswa," ujar dia.
Ia juga berpesan kepada para peminat beasiswa LPDP agar mempersiapkan semua berkas yang dipersyaratkan. Termasuk kata Jusma, keharusan untuk mengikuti simulasi wawancara.
"Untuk teman-teman yang masih berjuang, jangan lupa persiapkan diri dan persyaratan jauh hari. Lebih penting lagi, wajib lah yah itu Mock Up jika telah memasuki tahapan tes substansi," tandas dia.
Diketahui, delapan orang yang dinyatakan lulus LPDP Batch 1 dampingan Lensa Indonesia berasal dari daerah yang berbeda-beda. Berikut daftarnya:
1. Ratih Yulianingsih - Jawa Barat
2. Thoriq Majid Rahmadias - Jawa Tengah
3. Bagus Dwi Nugroho - Jawa Timur
4. Chintya Christina- Kalimantan Barat
5. Dewi - Sulawesi Selatan
6. Jusmawati - Sulawesi Selatan
7. Wahyuni - Nusa Tenggara Barat
8. A. A Gede Suprihatin - Nusa Tenggara Barat
Penting diketahui, Lensa Indonesia bakal kembali membuka Mock Up beasiswa LPDP Batch 2 pada 28 Juni 2024. Rangkaian kegiatannya berupa pendampingan pemberkasan, mentoring essai hingga tes substansi.
Tulis Komentar