Makassar - Si jago merah kembali beraksi, empat kios di Pasar Niaga Daya di Jalan Parumpa, Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar, ludes terbakar. Api pertama kali terlihat sekitar pukul 22.00 WITA.
“Yang terbakar ini los di Pasar Niaga Daya. Ada empat unit los terbakar,” ujar Danru Damkar BTP Makassar, Betta kepada wartawan, Selasa malam (18/06/2024).
Beruntungnya, insiden itu tak memakan korban jaya. Hanya saja, para pemilik kios mengalami kerugian materil.
Awalnya, petugas Damkar menerima laporan dari warga setempat. Mereka lalu menerjunkan armada dan sejumlah personel dari dua lokasi.
“Kalau Damkar ada dua sektor yang diturunkan, sektor Kima dengan sektor BTP. Personel dari Kima ada 8 orang, sementara dari BTP 9 orang,” ungkap dia.
Kendati demikian, petugas Damkar tak berspekulasi soal penyebab kebakaran. Namun, Tim Laboratorium Forensik (Labfor) sedang menyelidiki penyebab kebakaran itu.
“Los yang terbakar ini saya lihat tadi barang campuran. Penyebabnya belum tahu,” tandas Betta.
Tulis Komentar